Kumpulan artikel tentang ekonomi dan ilmu ekonomi serta akuntansi dan manajemen

Tujuan Pembangunan

    Hai teman-teman, kali ini saya akan membahas mengenai Tujuan Pembangunan. Di bawah ini saya akan membahas mengenai Tujuan Pembangunan yaitu sebagai berikut :
  
      Pembangunan ekonomi didefinisikan sebagai suatu proses yang mendorong GNP per kapita atau pendapatan masyarakat naik dalam periode waktu yang panjang. Dari pengertian ini terkandung tiga unsur penting pembangunan ekonomi, yaitu:
1. pembangunan ekonomi mengandung suatu proses perubahan terus menerus;
2. pembangunan ekonomi berupaya untuk meningkatkan pendapatan per kapita atau GNP per kapita masyarakat;
3. upaya untuk meningkatkan pendapatan per kapita harus berlangsung dalam jangka waktu yang panjang.
      Menurut pandangan ekonomi yang lebih maju, kenaikan produksi per kapita bukanlah satu-satunya indikasi untuk mengetahui adanya pembangunan ekonomi sutau negara. Hal itu dapat dibuktikan bahwa pada tahun 1950 sampai tahun 1960 pada umumnya negara-negara yang baru meredeka telah berhasil menaikkan produksi nasionalnya dan sekaligus dapat meningkatkan produk per kapita mereka, tetapi kehidupan negara yang baru meredeka tersebut tetap miskin dan terbelakang. Menurut pandangan ekonomi yang maju, pembangunan ekonomi selain meningkatkan produk per kapita, juga harus dapat menciptakan perubahan-perubahan, mengurangi kemiskinan bahkan jika perlu menghapusnya, mengurangi pengangguran, dan memperkecil jurang pemisah antara ekonomi suatu negara. Menurut Dudley Sir pembangunan ekonomi dapat ditentukan dari jawaban terhadap tiga buah pertanyaan berikut ini.
1. Apa yang telah dilakukan terhadap kemiskinan?
2. Apa yang telah dilakukan terhadap pengangguran?
3. Apa yang telah dilakukan terhadap kesenjangan?
      Jika jawaban dari tiga pertanyaan tersebut menyatakan bahwa kemiskinan, pengangguran, dan ketimpangan semakin berkurang maka pembangunan telah berjalan di negara tersebut. Jika jawaban pertanyaan sebaliknya maka kemiskinan, pengangguran, dan kesenjangan tidak berkurang bahkan bertambah pembangunan di negara tersebut tidak berjalan. Jadi, pembangunan adalah suatu proses dari berbagai segi yang membawa perubahan ke arah yang lebih baik dalam struktur sosial termasuk percepatan pertumbuhan ekonomi, pengurangan pengangguran, ketimpangan-ketimpangan, dan pemberantasan kemiskinan.
Tujuan Pembangunan
Tujuan Pembangunan
       Menurut Goulet ada tiga komponen dasar yang terdapat di dalam pembangunan ekonomi.
1. Sebagai fungsi pokok dari pembangunan ekonomi adalah menyediakan kebutuhan hidup agar manusia dapat mengatasi penderitaan karena kekurangan makanan, tidak adanya tempat tinggal, dan kesehatan karena tidak ada perlindungan/pakaian.
2. Memulihkan harga diri sebagai manusia, yaitu dengan percaya pada diri sendiri dan sadar akan harga diri agar tidak dianggap sebagai alat bagi orang lain.
3. Kebebasan bagi setiap manusia, yaitu bebas dari perasaan perbedaan sosial, bebas dari kebodohan, dan ketergantungan pada orang lain.
      Padaakhirnya dapatlah kita simpulkan bahwa sasaran pembangunan itu meliputi tiga hal, yaitu sebagai berikut.
1. Meningkatkan persediaan bahan poko serta memperluas pemerataan pembagian bahan pokok kepada masyarakat agar setiap orang dapat hidup layak.
2. Meningkatkan taraf hidup dengan meningkatkan penghasilan penyediaan lapangan pekerjaan dan pendidikan.
3. Membebaskan setiap insan dari rasa ketergantungan kepada orang lain serta memperluas kemungkinan pilihan ekonomi dan sosial bagi setiap orang.
   
     Demikian pembahasan mengenai Tujuan Pembangunan, semoga memberikan manfaat bagi pembaca sekalian...
Tujuan Pembangunan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ekawati Zainuddin

0 komentar:

Post a Comment